Sebutkan Ciri Ciri Iklim Tropis

Sebutkan Ciri Ciri Iklim Tropis

Jawaban

Iklim tropis merupakan jenis iklim yang memengaruhi wilayah Indonesia. Iklim tropis memengaruhi wilayah yang terletak di sekitar garis khatulistiwa. Iklim topis ini memiliki beberapa ciri, yaitu:

  1. Memiliki curah hujan yang tinggi dan lebih lama dibandingan dengan jenis iklim lainnya.
  2. Tingkat penguapan air laut yang cukup tinggi sebagai akibatnya adanya awan di atmosfer.
  3. Memiliki suhu rata-rata yang tinggi. Umumnya, sekitar 20 hingga 30 derajat celcius, bahkan juga lebih dari 30 derajat celcius.
  4. Pergantian suhu udaranya terjadi secara normal, tidak ekstrim seperti pada jenis iklim lain.
  5. Hanya terdapat dua musim, yakni musim hujan dan musim kemarau (panas).
  6. Selalu mendapatkan cahaya matahari di setiap tahunnya karena posisinya yang dekat dengan garis khatulistiwa.
  7. Memiiki amplitudo tahunan yang cukup kecil, sekitar 1 – 5 derajat celcius, tetapi amplitudo hariannya lebih besar.
  8. Mengalami pergantian suhu udara yang normal, tidak ekstrim seperti pada jenis iklim lainnya.

Pembahasan

Iklim tropis merupakan iklim yang memengaruhi wilayah yang dekat di sekitar garis khatulistiwa. Umumnya, iklim tropis berpengaruh pada daerah yang terletak antara 23,5 derajat LU hingga 23,5 derajat LS. Salah satu wilayah yang dipengaruhi oleh iklim tropis adalah Indonesia, Malaysia, negara-negara di Asia Tenggara lainnya, Maladewa, Kongo, Madagaskar, dan negara-negara di Amerika Tengah.

Iklim tropis sendiri dibagi menjadi tiga jenis, yaitu iklim hujan tropis (tropis basah), iklim monsoon tropis, dan iklim sabana tropis. Iklim hujan tropis merupakan iklim tropis yang memiliki curah hujan dan angin yang tinggi. Iklim monsun tropis merupakan iklim yang memiliki curah hujan yang tinggi seperti iklim hujan tropis, hanya saja wilayah yang dipengaruhinya mendapat sinar matahari yang lebih sering. Sementara itu, iklim sabana tropis merupakan jenis iklim yang paling kering dari iklim tropis lainnya.

Wilayah yang dipengaruhi oleh iklim tropis, cenderung memiliki tanah yang subur. Hal tersebut disebabkan oleh tingginya curah hujan di daerah iklim tropis. Karenanya, di wilayah iklim tropis ditemukan berbagai tumbuhan hijau yang lebat, tepatnya pada wilayah yang dipengaruhi oleh iklim hujan tropis dan iklim monsun tropis. Sementara pada iklim sabana tropis, tumbuhan yang ditemukan tidak selebat dan sehijau seperti pada dua iklim lainnya. Pada iklim sabana tropis, tumbuhan yang ditemukan memiliki ukuran daun yang kecil dan ukuran pohonnya pun cederung lebih kecil.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang Pengertian Iklim Tropis

303033″ class=”sg-link”>303033  

Materi tentang Ciri Iklim Tropis

30365721″ class=”sg-link”>30365721                                          

Materi tentang Penyebab Indonesia Beriklim tropis

284923″ class=”sg-link”>284923                                          

Detail Jawaban

Kelas: 7

Mapel: IPS

Bab: Bab 1 – Keadaan Alam dan Aktivitas Penduduk Indonesia

Kode: 7.10.1

#JadiRangkingSatu

Leave a Comment