Pandangan bangsa indonesia tentang pancasila adalah

Pandangan bangsa indonesia tentang pancasila adalah

Jawaban

Pandangan bangsa indonesia tentang pancasila adalah Pancasila dapat digunakan sebagai pedoman serta pandangan hidup, juga dapat digunakan sebagai petunjuk arah bagi semua kegiatan hidup dan penghidupan bangsa Indonesia dalam berbagai aspek kehidupan bangsa.

PEMBAHASAN:

Selain digunakan sebagai dasar negara, pancasila juga digunakan sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia.

Kedudukan pancasila sebagai pandangan hidup tertuang dalam kelima sila yang terdapat dalam pancasila. Sila-sila dalam pancasila merupakan sebuah rangkaian kesatuan yang utuh yang tidak dapat dipisahkan. Susunan sila dalam pancasila bersifat sistematik-hierarkis, artinya dari kelima sila dalam pancasila mempunyai rangkaian yang urut dan bertingkat, tidak dapat ditukar tempat serta tidak dapat dipindah-pindahkan. Digunakan sebagai pandangan hidup bangsa berarti seluruh perilaku serta sikap yang dimiliki bangsa Indonesia harus dijiwai dan merupakan pancaran dari pengamalan sila-sila yang terkandung dalam pancasila. Bagi bangsa Indonesia, pancasila memiliki fungsi, antara lain:

  • Sebagai dasar negara Indonesia.
  • Sebagai Ideologi bangsa indonesia.
  • Sebagai sumber hukum tertinggi di Indonesia.
  • Sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia.
  • Sebagai jiwa bangsa Indonesia.
  • Sebagai kepribadian bangsa indonesia.
  • Sebagai cita-cita dan tujuan bangsa Indonesia.
  • Sebagai perjanjian luhur bangsa Indonesia.
  • Sebagai falsafah hidup bangsa Indonesia.
Pelajari lebih lanjut:
  • Pengertian Pancasila: 346940″ class=”sg-link”>346940
  • Makna Pancasila sebagai dasar negara: 3079803″ class=”sg-link”>3079803
  • Fungsi Pancasila: 472492″ class=”sg-link”>472492

=========================

DETAIL JAWABAN:

Kelas : 7

Mapel : PPKn

Materi : Pembelajaran Perumusan dan Penetapan Pancasila Sebagai Dasar Negara

Kode Kategorisasi : 7.9.1

Kata Kunci : Pancasila, Pandangan bangsa Indonesia tentang Pancasila

#SolusiBrainly

Leave a Comment