2. Kelompok besaran berikut yang merupakan besaran pokok adalah ..
Jawaban
Kelompok besaran berikut yang merupakan besaran pokok adalah jumlah zat, suhu, massa.
Besaran dalam fisika terdiri dari 2 macam, yaitu besaran pokok dan besaran turunan. Besaran pokok adalah besaran yang satuannya telah ditetapkan terlebih dahulu dan tidak bisa diturunkan kembali dari besaran-besaran lainnya. Besaran turunan adalah besaran yang diperoleh dari turunan besaran-besaran pokok. Ada 7 besaran yang merupakan besaran pokok yaitu
- Panjang
- Massa
- Waktu
- Suhu
- Kuat arus listrik
- Jumlah zat
- Intensitas cahaya
Pembahasan
Kelompok besaran berikut yang merupakan besaran pokok adalah jumlah zat, suhu, massa
- Jumlah zat, memiliki satuan mol
- Suhu, memiliki satuan Kelvin
- Massa memiliki satuan kilogram
Jawaban C
Adapun untuk option lainnya bukan merupakan besaran pokok karena
a. panjang, kuat arus, gaya
Gaya merupakan besaran turunan, yang diturunkan dari besaran pokok: massa, panjang dan waktu, memiliki satuan kg m/s² atau Newton
b. intensitas cahaya, inersia, waktu
Inersia merupakan beraran turunan, yang diturunkan dari besaran pokok: massa dan panjang, memiliki satuan kg m²
d. percepatan, kuat arus, kelajuan
Percepatan dan kelajuan merupakan besaran turunan, yang diturunkan dari besaran pokok: panjang dan waktu
- Satuan percepatan = m/s²
- Satuan kelajuan = m/s